Pages

Minggu, 03 Juli 2011

Pesona Pasar Tungging

Pasar Tungging, begitu orang-orang menyebutnya. Secara ekplisit memang lucu kedengarannya. Memang tidak salah kenapa disebutr Pasar Tungging, karena para pembeli memang banyak yang jongkok atau dalam bahasa banjarnya nungging maksudnya penjual sambil memilih barang sambil jongkok karena barang yang dijual ada dibawah beralaskan semacam matras atau terpal sehingga memaksa pembeli untuk ‘nungging’ sambil memilih barang yang akan dibeli.
Suasana Pasar Tungging Belitung
Penyebutan pasar tungging tidak hanya di satu tempat saja, umumnya di Banjarmasin banyak sekali pasar dadakan seminggu sekali di kelurahan-kelurahan. Biasanya pasar yang digelar sehabis magrib sampai pukul 10 malam banyak tersebut hadir di sepanjang jalan yang cukup strategis atau ramai. Cukup banyak pasar dadakan yang ada di Banjarmasin dan sekitarnya yang ada saban satu minggu sekali. Pasar dadakan ini oleh orang banjar disebut pasar tungging, yah karena pembelinya banyak yang ‘nungging’. Untuk pasar tungging level kecil yang hadir di sekitar komplek atau perumahan penduduk ini banyak menjual barang-barang kebutuhan pokok, jajanan, pakaian, serta jasa odong-odong. Pokoknya cukup lengkap lah, menolong banget buat yang lagi pengen sesuatu tapi males kemana-man bisa ke pasar tungging level kecil, saya sebut level kecil karena cuma ada seminggu sekali.
Di Banjarmasin ada salah satu pasar tungging yang paling terkenal, apalagi buat kantong pas-pasan tapi pengen gaya pasar tungging hadir memberi solusi. Pasar Tungging yang paling besar dan dikelola oleh Pemko Banjarmasin ini hidup setiap hari, paling ramai menjelang senja sampai malam jam 12 malam. Pasar Tungging yang terletak di Jl. Belitung ini awalnya adalh pedagang yang berjualan di sepanjang jalan Belitung, karena membuat macet akhirnya pemko merelokasi pedagang ke tempat baru yang lebih besar dan tidak lagi dijalan.anehnya pasar ini walaupun tidak lagi 'nungging' tapi masih disebut Pasar Tungging.
Baju-baju yang lagi trend cukup lengkap disini
Diatas sudah disinggung pasar ini paling pas buat yang kantong cekak tapi pengen gahol, memang bener sekali. Pasar ini menjadi favorit belanja pakaian karena harga yang ditawarkan relatif miring jadi pintar-pintar menawar aja pasti dapat harga miring. Selain harganya yang murah pasar khusu menjual beraneka pakaian ini juga cukup update ga kalah sama koleksi distro. 
Jadi kalo ke Banjarmasin rasanya kuarang lengkap tanpa mengunjungi Pasar Tungging di Belitung ini.. Dipasar ini akan banyak kita temukan pengalaman baru yang mungkin tak biasa kita temukan di sebuah pasar biasa atau supermarket pada umumnya. Pemandangan khas membeli dengan posisi jongkok, keceriaan anak-anak bermain odong-odong, tawar menawar khas wanita dengan penjual baju, dan lainnya.
asyik pilih sepatu

0 komentar:

Posting Komentar